
Boyolali- Dalam rangka memperingati Hari Susu Nusantara (HSN) dan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Boyolali yang ke 174, Himpunan Mahasiswa Peternakan(HASAKA) Universitas Boyolali, Jawa Tengah mengadakan kegiatan Sosial yang dikemas dalam “Berbagi Susu Sapi” pada Kamis 10 Juni 2021.
Kegiatan Sosial ini dipimpin langsung oleh ketua HASAKA UBY, Pembagian susu sapi kali ini berlokasi di Pondok Pesantren Al-Huda, Ds.Candigatak, Kec. Cepogo, Kab. Boyolali. Susu sapi yang dibagikan diterima langsung oleh para santri setempat.
Salah seorang santri yang menerima susu, Ery Setyo mengaku berterimakasih adanya kegiatan semacam ini. “Terimakasih untuk Universitas Boyolali kegiatan bagi-bagi susu sangat bermanfaat untuk kita semua yang ada di Pondok Pesantren ini, semoga acara ini bisa rutin untuk diadakan”, terangnya.
Related Posts
Para Dosen Muda Harus Paham Bagaimana Tehnik Menulis Buku Yang Baik, Berikut Ulasannya!
Selama 4 Hari Penerbit Buku Lakeisha Ikuti “Festival Literasi” di Kabupaten Karanganyar.
Ditengah Jadwal Yang Padat, Pendiri EWRC Indonesia Eko Wiratno Hadiri Pentas Seni Ketoprak Mudo Budoyo Desa Trotok Wedi Klaten.
Keren! UBY adakan Pelatihan di Kampung Lele Desa Tegalrejo Sawit Boyolali.
31 Agustus 2023, Pendiri EWRC Indonesia dan Keluarga Kunjungi Gembira Loka Zoo Yogyakarta.
No Responses